KUA-PPAS Diserahkan, DPRD Riau Janji Selesai 30 November

1 Menit Membaca
Parisman Ikhwan SE MSi.

PEKANBARU — Dokumen Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS), Riau tahun 2026, sudah diserahkan. DPRD Riau berjanji akan membahas KUA-PPAS tersebut usai reses dan ditargetkan selesai 30 November 2025 mendatang.

Hal itu disampaikan Wakil Ketua DPRD Riau, Parisman Ikhwan SE MSi, usai memimpin rapat Badan Musyawarah (Banmus) saat ditanya mengenai reses sidang I tahun 2025 (September-Desember), Jumat (31/10/2025). “Iya, reses mulai tanggal 1 sampai 8 November 2025,” ucapnya.

Parisman mengaku, KUA-PPAS 2026 dari Pemprov Riau sudah diserahkan ke DPRD Riau hari ini. Untuk pembahasannya akan dilakukan usai reses, dan ditargetkan selesai sebelum 30 November mendatang.

Saat disinggung mengenai pembentukan Panitia khusus (Pansus) Hak Guna Usaha (HGU) dijawab Parisman bahwa hal itu usulam dari anggota dewan dan diputuskan oleh Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Riau.

Sementara saat disinggung mengenai alasan penundaan waktu penyelenggaraan Musda ke-XI Partai Golkar Riau, Sekretaris DPD Partai Golkar Riau itu memilih no comment. =fin

Bagikan Berita Ini
Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *